Jumat, Desember 09, 2016

Babinsa Koramil 0814/03 Tembelang Bersihkan Pohon Roboh Bersama Masyarakat

By : Jmg
Jombang- Babinsa Koramil 0814/03 Tembelang bersama masyarakat Desa Sidomulyo Kec. Megaluh bergotong royong membersihkan sampah serta memotong pohon yang roboh di sungai yang ada di desa tersebut yang bisa mengakibatkan banjir. Kamis (8/12).
Serka Karjani selaku Babinsa Desa Sidomulyo mendapat laporan dari warga bahwa sungai yang berada di pinggir pemungkiman masyarakat banyak sampah yang nyangkut di pohon yang roboh, untuk itu babinsa terjun langsung ke lapangan untuk membantu warga dalam pembersihan sungai tersebut.
Kegiatan ini dilakukan dengan tujuan agar saluran air semakin lancar apabila tidak  dibersihkan akan tersumbat dan mengakibatkan banjir. Karena sekarang sudah masuk ke musim penghujan dan harus mewaspadai adanya saluran saluran air yang tersumbat.
Serka Karjani sebagai Babinsa mengatakan, ” bahwa gotong royong ini bertujuan untuk membangkitkan dan membangun kebersamaan antara TNI dan masyarakat sebagai upaya penguatan integritas sosial menuju masyarakat sejahtera, selain itu gotong royong ini juga untuk mempererat tali silaturahmi antar warga di daerah itu.
Danramil 0814/03 Tembelang, Kapten Inf Mustaji mengatakan kepada warga agar di musim penghujan ini harus extra membersihkan selokan selokan agar air mengalir dengan lancar dan menghimbau kepada masyarakat agar tidak membuang  sampah sembarangan yang akan mengakibatkan banjir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar