Kamis, November 30, 2017

Musim Penghujan Kodim 0814 Jombang Tanam Pohon

By : Jmb
Jombang. Pemanasan global kini bukan lagi isu lingkungan, melainkan fakta nyata masalah lingkungan yang  sedang terjadi. Pemanasan global menyebabkan siklus pergantian musim  menjadi sulit diprediksi. Fakta nyata dari pemanasan global ini ditandai dengan musim kemarau yang menyebabkan kekeringan dan curah hujan yang tinggi menyebabkan banjir.
Aksi nyata yang dapat mencegah memburuknya kondisi lingkungan akibat pemanasan global adalah dengan memelihara dan menjaga lingkungan alam saat ini. Berbagai konsep pemeliharaan lingkungan dibentuk oleh organisasi internasional dan juga komunitas di dalam negeri.
Aksi nyata yang dapat dilakukan adalah penghijauan lingkungan seperti yang dilakukan Personil Kodim 0814 Jombang melaksanakan penghijauan di kanan kiri sepanjang jalan raya Dusun Ngepeh Desa Rejoagung Kec. Ngoro Kab. Jombang, kamis 30 nopember 2017.
Penanaman pohon Mahoni dengan jumlah 1.500 pohon itu melibatkan Muspika Kec Ngoro, Dinas PU ( Bina Marga ) dan masyarakat sekitar. “ Kegiatan ini dirasa sangat tepat sehubungan musim hujan yang sudah turun sehingga cocok untuk melaksanakan penanaman dengan harapan ke depan akan memberikan manfaat untuk penghijauan dan pelestarian lingkungan,” ujar Kapten Inf Nasrulloh selaku Pasiter.

Disamping untuk penghijauan, kegiatan tersebut juga dijadikan sebagai wahana untuk memupuk rasa kebersamaan dan kekeluargaan antara anggota Kodim 0814 Jombang dengan seluruh komponen masyarakat Jombang.

Rabu, November 29, 2017

Kodim 0814 Jombang Tanggkal Pelanggaran Dengan Pembinaan Mental

By : Jmg
Jombang. Kodim 0814 Jombang menggelar penyuluhan hukum dan pembinaan mental, dengan maksud membangun sikap mental dan perilaku para prajurit, PNS dan Persit yang taat hukum, serta untuk mengoptimalisasikan penegakkan hukum dalam kehidupan keprajuritan dalam menghadapi Serbuan Territorial. Kegiatan berlangsung di aula Makodim, Rabu 29 nopember 2017.
Kasdim 0814 Mayor Inf Stevie Joan Klots melalui Kapenrem Mayor k Chandra mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan dengan harapan agar mengerti dan memahami tentang berbagai jenis pelanggaran hukum dan sangsi hukum militer dan cara penyelesaiannya, sehingga ke depan diharapkan kasus pelanggaran yang saat ini masih belum tuntas  di jajaran Kodim 0814 Jombang dapat segera diselesaikan.         
Menurutnya, kegiatan ini sangatlah diperlukan, terutama dengan padatnya tugas-tugas kewilayahan yang berjalan secara serentak, tentu hal ini membuat prajurit Satkowil menjadi ekstra hati-hati dalam mengatur diri agar tidak kedodoran di lapangan.
“Agar hasil pelaksanaan tugas yang telah dilaksanakan dapat sesuai harapan pimpinan dan dapat menekan dampak psikologis pada pribadi prajurit dan keluarga, mengingat mereka harus All Out khususnya mendorong suksesnya Program Ketahanan Pangan Nasional,” katanya.
Pakumrem 082 Kapten Chk Tabah Prasetya SH saat menyampaikan materi mengharap agar anggota Kodim 0814 Jombang dapat menghindari segala permasalahan yang membuat prajurit menjadi terjerat masalah hukum, karena hal tersebut akan berdampak dan mempengaruhi karier dan rumah tangga.       

Sementara Kabintalrem 082 Kapten Inf Hadiono menambahkan, bahwa  adanya ketidak harmonisan dalam keluarga untuk menuju keluarga bahagia adalah karena kurangnya atau tidak adanya rasa bersyukur atas apa yang telah kita miliki.

Selasa, November 28, 2017

Koramil 0814/10 Mojoagung Kerba Bakti Di Sekitar Lokasi Longsor

By : Jmg
Jombang. Hujan  yang menguyur Jombang dan sekitarnya cukup tinggi hamper sehari semalam ini menyebabkan terjadi tanah longsor di bantalan bibir Sungai Pancir di Dusun Kebondalem Desa Kademangan Kecamatan Mojoagung  yang menyebabkan plengsengan sungai tergerus sehingga rawan bagi rumah penduduk yang ada di sekitar bantaran sungai.
Menghindari bencana dan korban yang lebih besar, Anggota Koramil 0814/10 Mojoagung bersama Polri, BPBD, PRC dan Masyarakat Selasa selasa 28 nopember 2017, bersama sama berinisiatif membersihkan rumpun bamboo dan sampah yang menumpuk di dalam sungai serta menguruk tanah yang berlubang.
Danramil 0814/10 Mojoagung Kapten Chb Sugeng mengungkapkan jika kegiatan ini kerja bakti merupakan wujud sinergitas tiga pilar yaitu antara Polisi, TNI dan Masyarakat dalam rangka menjaga lingkungan sekitar. Selain itu, pengurukan ini sebagai penanggulangan sementara agar tidak ada warga yang terperosok kedalam lubangi, jelasnya.
“Anggota Koramil bersama Polri dan masyarakat serta relawan membersihkan sampah dibeberapa di sekitar lokasi sebagai penanggulangan sementara  ,” ungkap mantan Danramil Ngoro tersebut.

Kepala Desa Kademangan, Hendro Wahyuadi dikonfirmasi tentang kondisi di Dusun Kebondalem mengaku sudah melakukan komunikasi dengan pihak Pemerintah Kecamatan serta BPBD ( Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kabupaten Jombang untuk langkah penanganan.

Minggu, November 26, 2017

SP3T Mendapat Kunjungan Dari Propinsi Lampung

By : Jmg
Jombang. Keberhasilan Korem 082/CPYJ mengelola Sentra Pelayanan Pertanian Padi Terpadu (SP3T) di Desa Denanyar, Kecamatan, Kabupaten Jombang, Jawa Timur menginspirasi Dinas Tanaman pangan dan Holtikultura pemerintah Propinsi Lampung membangun SP3T di wilayahnya dan itu ditunjukan dengan kunjungan sebagai studi banding pada minggu 26 Nopember 2017 sore.
Kedatangan rombongan Kepala Dinas Tanaman pangan dan Holtikultura pemerintah Propinsi Lampung yang diwakili Ir Sri Wuryaningsih sebagai kasi pasca panen dan pengolahan hasil bidang P2HTPH bersama Mayor Arm Boob Hendra Mulia Alam selaku Pasi Wanmil Siter Rem/043 Garuda Hitam beserta rombongan diterima Kasrem 082/CPYJ Letkol Inf Moh.Sulistiono.
Nampak yang mendampigi Kasrem 082 CPYJ, yakni Letkol Inf Andi Wasisto Kasiter Rem 082/CPYJ, Letkol Caj Sutedjo Kasipers Rem 082/CPYJ, Letkol Inf Mahmuddin Kasi Intel Rem 082/CPYJ, Mayor Inf Stevie Joan Klots Kasdim Jombang, Mayor Inf Iswanto S.Ag dan Mayor Inf Muslih selaku Direktur SP3T Unit Jombang, serta perwira staf Kodim 0814 Jombang.
Paparan tentang SP3T mulai awal pembangunan yang menggunakan lahan ex Yonif 503 hingga proyeksi keuntungan, yang disampaikan Kasrem 082/CPYJ Letkol Inf Moh.Sulistiono menjadi bekal ilmu bagi rombongan. Tak hanya paparan, Kasrem 082/CPYJ juga mengajak rombongan meninjau tempat operasional penggilingan padi menjadi beras sampai proses pengepakan beras. Termasuk pengeringan tradisional dan mesin modern, gedung penyemaian bibit modern hingga penanaman benih menggunakan mesin.

Ir Sri wuryaningsih selaku kasi pasca panen dan pengolahan hasil bidang P2HTPH menyampaikan terima kasih atas sambutan dan paparan yang sangat bermanfaat. “ Saya dan rombongan sangat terinspirasi untuk membangun SP3T. Bersama rekan-rekan dari Lampung ini semoga ilmu yang diperoleh dari kunjungan ini akan diterapkan di Lampung. Mudah-mudahan segera ada anggaran dan secepatnya dibangun, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan petani di Lampung,” kata Ir Sri Wuryaningsih.

Peringati Hari Pahlawan, Koramil 0814/04 Gudo Gelar Pengajian Seribu Rebana

By : Jmg
Jombang. Koramil 0814/04 Gudo mengadakan kegiatan pengajian seribu rebana yang dilaksanakan di halaman Makoramil 0814/04. Pengajian dengan tema Tiga Pilar Bersholawat m dimulai pada pukul 19:30 wib hari Sabtu (25/11/2017) malam itu dalam rangka memperingati Hari Pahlawan 10 November.
Hadir dalam pengajian tersebut Bupati Jombang yang diwakili oleh Kepala Kesbangpol Kabupaten Jombang, Drs. Mas'ud, Kapolres diwakili oleh Kabag Perencanaan, Kompol Drs. Heru Nurhidayat, sedangkan Dandim diwakili oleh Danramil, Kapten Inf Tatok Budiono, Forkopimcam dan segenap undangan.
Sebelum acara inti dimulai, Danramil 0814/04 Gudo Kapten Inf Tatok Budianto dalam sambutannya menyampaikan bahwa dalam pengajian seribu rebana dalam memperingati hari Pahlawan 10 November merupakan rasa syukur dan mendoakan para pahlawan yang telah gugur mendahului kita.
"Kita sebagai Bangsa Indonesia yang terdiri dari berbagai suku, ras dan agama, harus bisa saling bergandengan tangan. Kita harus saling menjaga satu sama lain demi keutuhan dan kedamaian Bangsa Indonesia," ujar Kapten Tatok. Sabtu (25/11/2017).
Masih menurut Danramil, bahwa akhir-akhir ini sering terjadi kekerasan dengan mengatasnamakan agama, suku dan ras. Untuk itu masyarakat jangan mudah terprovokasi, terpancing oleh hal-hal yang dapat merugikan kita semua.
"Untuk itu, melalui bersholawat kita doakan agar bangsa kita damai, dan masyarakat tidak mudah terprovokasi oleh kekerasan yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan," pungkasnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Kepala Kesbangpol Jombang, Drs. Mas'ud. Dalam sambutannya juga mengajak kepada masyarakat Gudo agar selalu menjaga tingkah laku agar tidak merugikan orang lain, sehingga Kabupaten Jombang tercipta suasana yang kondusif. Setelah itu acara dilanjutkan dengan bersholawat bersama hingga usai. 

Sabtu, November 25, 2017

Karya Bhakti Sebagi Penutup Latihan Penanggulangan Bencana

By : Jmg
Jombang. Sebelum dilaksanakan upacara penutupan penanggulangan bencana alam, Korem 082/CPYJ bersama Kodim 0814 Jombang melaksanakan Karya bhakti yaitu pengobatan massal, pembersihan sungai Kademangan serta melaksanakan makar bersama, jum’at 24 nopember 2017.
Karya Bhakti pengobatan massal yang diadakan di balai desa Kademangan, Pengobatan gratis ini melayani segala keluhan yang dirasakan oleh para Lansia, mulai dari sakit pinggang, sakit persendian di kaki, sesak napas, sulit tidur dan pusing-pusing yang ditangani langsung oleh tim kesehatan dan puskesmas Mojoagung. Antusias warga terhadap program kegiatan kesehatan ini sangat tinggi, terlihat dari banyaknya warga yang antri untuk mendapatkan pengobatan gratis ini. Pengobatan gratis ini sebagai bentuk kepedulian sosial kepada masyarakat desa Kademangan.
Bersamaan dengan pengobata massal juga diadakan pembersihan sungai di Kademangan, terlihat anggota TNI bersama warga serta pramuka Saka Wira Kartika bersemangat bahu membahu dengan semangat gotong royong tinggi lebur menjadi satu membersihkan sampah. Kegiatan bersih-bersih sungai pada saat sekarang memang dibutuhkan karena curah hujan belum tinggi, sehingga debit air sungai masih sedikit, Dengan adanya kerja bakti tersebut, berharap air yang mengalir nantinya lebih lancar, terutama saat melewati jembatan karena tidak ada sampah yang tersangkut.

Setelah semua sampah berhasil dibersihakan diadakan makan bersama sebagai wujud kekompakan dan kebersamaan, semua unsur masyarakat bebaur menjadi satu untuk melaksanakan makan bersaman yang beralas dau pisang.

Penutupan Latihan Penanggulangan Bencana Alam Korem 082/Cpyj

By : Jmg
JOMBANG. Bertempat di Aula Ds. Mojotrisno Kec. Mojoagung Kab. Jombang pada Jum’at (24/11) pukul 15.30 WIB, Korem 082/CPYJ melaksanakan Upacara Penutupan Latihan Penanggulangan Bencana Alam TA. 2017. Dalam Sambutan Danrem 082/CPYJ, Kolonel Kav Gathut Setyo Utomo, S.I.P. yang dibacakan Kepala Staf Korem 082/CPYJ, Letkol Inf Moch. Sulistyono bahwa Rangkaian pelatihan penanggulangan bencana alam yang sudah digelar selama 5 hari merupakan suatu momen yang sangat penting dan berharga bagi kita semua kerena lokasi yang dipilih memang setiap musim penghujan mengalami bencana banjir dengan ketinggian 2 meter.
Para peserta latihan dituntut mampu dalam hal pemeliharan teknik evakuasi dengan menggunakan perahu LCR atau sarana lainnya, mampu mengolah dapur logistik dan distribusinya, mampu memberikan pertolongan pertama di lapangan (Longmalap) untuk  melayani dan merawat korban bencana alam banjir. Dengan dilaksanakannya latihan penanggulangan banjir tersebut diharapkan para peserta latihan dapat memelihara dan meningkatkan kemampuan personel dalam bidang olah materi penanganan pada kondisi banjir yang setiap saat bisa melanda di wilayah Korem 082/CPYJ.
“Selama mengikuti latihan, semua tenaga, pikiran dan konsentrasi para peserta terpokus pada latihan ini, tapi semua pengorbanan ini tidak sia-sia karena saya yakin dan percaya kalau para peserta telah memiliki ilmu dan wawasan sebagai bekal dalam membantu pemerintah daerah melaksanakan penanggulangan bencana alam khususnya bencana banjir di wilayah secara terpadu, terencana dan berkesinambungan. Materi yang telah diterima selama ini hendaknya benar-banar dipahmi, dipelihara, ditingkatkan dan dikembangkan dengan penuh inovasi dan kreatifitas”, tambahnya.
Hadir pada upacara penutupan antara lain Dandim 0814/Jombang, Kasiops Rem 082/CPYJ selaku Pgs. Dandim 0809/Kediri, Para Kasi Korem 082/CPYJ, Kabag Ops polres Jombang, Para Kapolres jajaran Polres Jombang dan Forpimcam Kec. Jombang. Kegiatan berakhir dengan aman dan lancar.

Kamis, November 23, 2017

Kodim 0814 Jombang Evakuasi Korban Meninggal Dan Korban Luka Dalam Simulasi Bencana Alam

By : Jmg
Jombang. Dihari keempat Simulasi Latihan Penanggulangan Bencana Alam di lakukan di di tempat sebenarnya yaitu lokasi yang selalu terjadi banjir yaitu di desa Kademangan kecamatan Mojoagung Kabupaten Jombang, kamis 23 nopember 2017.
Puluhan warga Desa Kademangan Kecamatan Mojoagung dan beberapa korban luka serta meninggal dunia dievakuasi oleh tim gabungan dari Komando Resort Militer 082 Citra Panca Yudha Jaya. Mereka adalah korban akibat terseret arus banjir serta tertimpa reruntuhan pohon tumbang yang terjadi di desa setempat. Selain korban luka dan meninggal dunia, beberapa warga yang selamat juga segera dievakuasi oleh tim gabungan dari TNI-POLRI dan beberapa stakeholder terkait. Warga yang mendengar sirine peringatan bencana, langsung berlarian ke luar rumah dengan membawa beberapa barang berharga seperti hewan ternak lainnya.
Dibantu tim evakuasi dari Kodim 0814 Jombang, Polres Jombang dan beberapa relawan lain, seluruh warga desa diungsikan ke tempat pengungsian di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Mojoagung atau bekas Pasar Mojoagung. Di tempat tersebut, warga yang terluka langsung mendapatkan pertolongan pertama oleh tim medis.
Beberapa kejadian mulai dari evakuasi korban meninggal dan korban luka serta evakuasi warga yang selamat akibat bencana banjir tersebut, merupakan aksi simulasi bencana banjir yang dilakukan oleh tim gabungan di bawah komando Korem 082/CPYJ.
Komandan Korem 082/CPYJ, Kolonel Kav Gathut Setyo Utomo mengungkapkan bahwa simulasi tersebut sengaja dilaksanakan guna mensinergikan TNI-POLRI dan beberapa stakeholder, untuk persiapan dalam penanganan bencana banjir yang setiap tahun melanda wilayah tersebut. “ Sebelumnya semua pihak berjalan sendiri-sendiri karena waktu itu keadaannya situasional. Maka dari itu simulasi hari ini sengaja dilakukan untuk mensinergikan semua pihak untuk menangani bencana banjir yang setiap tahun melanda di wilayah ini,” tutur Danrem 082/CPYJ.
Danrem 082/CPYJ juga mengatakan bahwa pihaknya sudah menyiapkan pasukan khusus untuk menangani kemungkinan adanya bencana banjir kedepan. Selain pasukan, Danrem juga menyiapkan beberapa tenda pengungsian dari TNI-POLRI dan stakeholder, serta perahu karet dan juga kebutuhan logistik lainnya. “ Dari kami sudah menyiapkan pasukan hingga satu kompi untuk bersiaga di sini. Serta beberapa kebutuhan lainnya,” pungkasnya.

Rabu, November 22, 2017

Kodim 0814 Jombang Lakukan Geladi Penanggulangan Bencana Dengan Perahu Karet

By : Jmg
Jombang. Dihari ketiga Simulasi Latihan Penanggulangan Bencana Alam di Kodim 0814 Jombang juga dilatihkan bagemana menggunakan perahu karet serta cara mengevakuasi korban bencana banjir, rabu 22 nopember 2017.
Kemampuan dan keterampilan setiap personel TNI harus selalu ditingkatkan, guna menghadapi segala kemungkinan tugas-tugas kemanusiaan yang dijalani. Oleh karena itu perwakilan BPBD kabupaten Jombang bersama perlengkapan perahu karetnya didatangkan guna menggelar latihan untuk mengoperasikan perahu karet atau LCR.
Latihan teori atau gladi kotor pengoperasian perahu karet atau LCR yang digelar ini berlangsung di lapangan apel Makodim 0814 Jombang, dengan peserta pelatihan ialah personel BPBD kabupaten Jombang, personil Kodim 0814 Jombang dan didampingi perwira Korem 082/CPYJ.

Selain latihan pengoperasian perahu karet LCR pada saat yang sama juga dilaksanakan latihan defend and release, yaitu suatu pengetahuan dan keterampilan bertahan dan melepaskan diri saat menolong korban tenggelam. Melalui latihan defend and release, seorang penolong tetap menjadi penolong, dan bukan justru menjadi korban tenggelam saat berusaha melakukan aksi pertolongan.

Selasa, November 21, 2017

Babinsa Koramil 0814/13 Peterongan Hadiri Penyerahan Bibit Padi

By : Jmg

Jombang. Upaya kegiatan pendampingan petani terus diupayakan oleh pihak TNI dalam hal ini para Babinsa yang berada di wilayah binaan utamanya pedesaan, seperti yang telah dilakukan oleh Babinsa Dukuh Klopo, dibawah naungan Koramil 0814/13 Peterongan Serma Nur Kholis membantu penyerahan bibit padi bantuan dari Dinas Pertanian Kabupaten Jombang, bertempat di rumah kelompok petani dusun Kapringan Desa Dukuh Klopo Kecamatan Peterongan, selasa 21 nopember 2017.
" Kegiatan pendampingan ini juga merupakan tugas TNI dalam upaya mensukseskan program swasembada pangan bidang ketahanan pangan yang dicanangkan oleh pemerintah dapat berjalan sesuai dengan  target pencapaian," kata Babinsa Dukuh Klopo Serma Nur Kholis.
" Dengan adanya bibit bantuan ini diharapkan nantinya dapat membantu para petani yang tergabung dalam kelompok tani sehingga secara ekonomis akan berkurang dalam anggaran untuk persiapan tanam,"  tambahnya.
Penyerahan bantuan bibit padi yang di saksikan oleh PPL kecamatan Peterongan, Pok tan dan gapoktan desa Dukuh Klopo, kepala dusun dan perwakilan mengharapkan nantinya hasil panen ada peningkatan dalam musim tanam pertama ini. “Setelah menerima bantuan benih bersubsidi ini, petani diharapkan lebih semangat lagi dalam menggarap sawahnya. Sehingga program swasembada pangan dari pemerintah segera tercapai,” ujar salah satu petani.

Dandim 0814 Jombang Memantapkan System Komando Dalam Latihan Penanggulangan Bencana

By : Jmg
Jombang. Kodim 0814 Jombang menjadi tempat gelar Latihan Penanggulangan Bencana Alam dengan menyiagakan aparat TNI Untuk penanggulangan Bencana. Komando Distrik Militer Kodim 0814 Jombang, selama lima hari menggelar latihan yang di pusatkan di Makodim setempat.
Dihari kedua pelaksanaan latihan ditandai dengan memberikan paparan tentang berbagai langkah terkait penanggulangan bencana. Kasrem 082/CPYJ Letkol Inf M. Sulistyono mengatakan Gladi Posko merupakan metode latihan taktis tanpa pasukan yang bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan prosedur hubungan komandan dan staf dalam merencanakan, mempersiapkan dan melaksanakan operasi bantuan menanggulangi akibat bencana alam, pengungsian dan pemberian bantuan kemanusiaan, selasa 21 nopember 2017.
Secara khusus latihan ini di lakukan untuk meningkatkan hubungan Komandan dan staf dalam merencanakan operasi dan melaksanakan olah yudha, digelar komando pengendalian operasi serta menyelenggarakan implementasi prosedur dan tata kerja yang berlaku di suatu pos Komando. " Kegiatan ini lebih memantapkan system Komando kita terkait dengan siaga bencana," katanya.
Setelah koordinasi, diterjunkan bantuan TNI kepada pemerintah daerah dalam rangka operasi militer. " Latihan ini juga untuk menghadapi berbagai bentuk konsidensi pertahanan dan ketahanan wilayah yang timbul akibat bencana alam dan dampak sosial lainnya," papar Letkol Arm Beni Sutrisno menambahkan. Latihan gladi posko disamping bagian proses bertingkat dan berlanjut.
Dalam kegiatan tersebut di praktekan secara langsung di lapangan Makodim sebagai gladi kotor  bila mana ada bencana alam, dalam kegiatan tersebut juga melibatkan instansi dan oragnisasi tanggap bencana yang terkait di Kabupaten Jombang dan di awasi langsung oleh komando atas yaitu Korem 082/CPYJ. Tujuannya menyamakan persepsi dan juga memberikan dukungan secara penuh dalam upaya penanggulangan dan penanganan bencana alam.

Dilain tempat diwaktu yang sama, tampak para anggota staf Kodim diberikan persoalan- persoalan berupa RIL serta perintah- perintah dari Korem 082/CPYJ. Persoalan- persoalan tersebut harus dikerjakan, dan dilaporkan kepada penyelenggara yang bertindak sebagai Korem 082/CPYJ.  Tampak dengan jelas para anggota staf Kodim wira-wiri dalam ruangan aula Makodim yang diasumsikan sebagai Posko utama. Mereka  mengerjakan tugas ini itu yang diberikan oleh penyelenggara latihan.

Babinsa Koramil 0814/11 Sumobito Nampek Bibit Padi

By : Jmg
Jombang. Tujuan Persemaian merupakan kegiatan di mana benih di tanam di suatu media  yang bertujuan agar benih bisa tumbuh maksimal, biasanya benih yang  melalui persemaian bisa terlindung dari hama penyakit yang mengganggu bayi tanaman, seperti yang dilakukan Babinsa Koraml 0814/11 Sumobito, Serda Petrus mendampingi kelompok tani desa binaan menyemai bibit padi di areal persawahan Dusun Babut Desa Plemahan Kecamatan Sumobito Kabupaten Jombang, selasa 21 nopember 2017.
Serda Petrus mengatakan, “ Kalau orang jawa namanya nampek/semai bibit, Sebelum bibit padi tersebut ditanam di sawah, bibit padi terlebih dahulu disemai di lahan penyemaian, lahan tempat penyemaian bibit padi terlebih dahulu harus diolah semaksimal mungkin tidak boleh terlalu kering dan juga tidak boleh terlalu banyak air, agar benih yang disebar bisa tumbuh secara maksimal. Sebelum benih disebar tanahnya diberi pupuk kandang atau pupuk organik agar pertumbuhan bibit padi lebih bagus dan sewaktu pencabutan bibit akan lebih mudah sehingga tidak banyak yang putus,” ujarnya.

Sementara itu, Kelompok tani menyampaikan terima kasih kepada atas kerja samanya dengan dinas instansi terkait sehingga terlaksananya kegiatan swasembada pangan ini terutama dalam penanaman bibit. Dia berharap, nantinya para babinsa bisa memberikan arahan dan bimbingan kepada para petani guna membantu program tercapainya kedaulatan pangan dan swasemabada pangan demi kesejahteran rakyat di Kecamatan Sumobito.

Senin, November 20, 2017

Dandim 0814 Jombang Bersama Bupati Jombang Dan Jajaran Forkopimda, Sambang Desa Terpencil Dan Bagikan Bingkisan Sembako

By : Jmg
Jombang. Untuk kesekian kalinya, kepedulian terhadap warga terpencil ditunjukan oleh Bupati Jombang Nyono Suharli Wihandoko. Hal ini tampak ketika Bupati Nyono bersama rombongan sejumlah kepala SKPD Lingkup Pemkab Jombang melakukan kunjungan ke Dusun Munggut Desa Cupak Kecamatan Ngusikan, Sabtu, 18 nopember 2017.
Tampak ikut pula dalam rombongan yang menggunakan sepeda motor jenis Trill ini adalah Dandim 0814 Jombang Letkol Arm Beni Sutrisno dan para pejabat utama Polres. Perjalanan dimulai dari Pendopo Kabupaten, rombongan lantas bergerak menuju tujuan pertama yakni di Balai desa Karangdagangan Kecamatan Bandarkedungmulyo yang Pada saat itu digelar penyerahan santunan kepada anak yatim dan peresmian perumahan bersubsidi.
Pada saat itu Bupati Nyono menyerahkan bantuan uang muka sebesar 2 Juta Rupiah per rumah dan  bantuan 1 unit rumah gratis yang diberikan kepada Mbah Karti salah satu warga desa setempat yang tak memiliki rumah.
Usai menghadiri kegiatan di Desa Karangdagangan rombongan bergerak menuju Stadion Kabuh dengan melintasi jalur nambang Sungai Brantas di Kecamatan Megaluh, melintasi Desa Pojokklitih di Kecamatan Plandaan, melintasi Kedungcinet, sampai Di Desa Marmoyo Kecamatan Kabuh lantas menuju Stadion Kabuh untuk melakukan pengundian di Kegiatan Jalan Sehat. Tak hanya itu rombongan juga menyempatkan singgah di Halaman kecamatan Kudu untuk menyapa peserta jalan sehat sekaligus mengundi hadiah utama.
Tujuan terakhir pada perjalanan kali ini adalah salah satu desa terpencil yang berada di wilayah Kecamatan Ngusikan yakni Dusun Munggut Desa Cupak. Untuk sampai di dusun tersebut rombongan harus melintas hutan dengan jalan yang masih makadam. Tak hanya sekedar berkunjung, namun disini Bupati Nyono dan rombongan juga menyerahkan bingkisan berupa sembako sebagai wujud kepedulian terhadap warga setempat. Diungkapkan Bupati Nyono rombongannya pada kesempatan itu membawa 60 bingkisan berupa sembako sedangkan dari Polres Jombang membawa 50 bingkisan.

“Alhamdulillah selain bisa bersilaturahmi kita juga bisa berbagi dengan warga. Semoga bingkisan tersebut bisa bermanfaat untuk warga disini,”ungkap Bupati Nyono saat dilokasi.

Kabupaten Jombang Sebagai Tempat Latihan Penaggulangan Bencana Alam Korem 082/CPYJ

By : Jmg
Jombang. Pada Senin 20 November 2017, pukul 08.00 WIB WIB bertempat di lapangan Miagan Desa Mojoagung Kecamatan Mojoagung Kabupaten Jombang, telah berlangsung Kegiatan Korem 082/CPYJ melaksanakan tugas bantuan kepada Pemda dalam rangka penanggulangan bencana alam di Daerah, latihan yang rencananya akan di laksanakan selama lima hari  mulai tanggal 20 s.d 24 November 2017, peserta upacara yang ikuti 300 orang.
Sambutan Danrem 082/CPYJ Kolonel Kav Gathut Setyo Utomo,  Seperti kita ketahui bersama sekarang sudah mengahadapi musim penghujan, dan diwilayah kita di kelilingi oleh pegunungan yang sewaktu-waktu terjadi bencana, dalam rangka mengantisipasi bencana alam tersebut Korem 082/CPYJ dan unsur terkait melaksanakan tugas bantuan kepada Pemda dalam rangka penaggulangan bencana alam di daerah, kita dari TNI membantu dengan cepat dan benar kepada unsur terkait yaitu BPBD,  Bahwa Korem 082/CPYJ dapat bekerja sama dengan satuan terpadu satuan kewilayahan daerah yang membantu pemerintah yang di wilayah tentang bencana alam yaitu longsor dan banjir  khususnya,  bahwa tugas pokok TNI adalah operasi selain perang dan operasi tugas perang.
Dalam latihan ini Danrem berharapkan bisa mengelola sumber daya yang ada untuk memberi bantuan kepada korban bencana banjir. Bantuan yang diperlukan saat bencana misalnya, mencari dan menyelamatkan korban, mengevakuasi korban, menyelenggarakan pengungsian, dan perawatan. Juga menerima dan menyalurkan bantuan, kemanusiaan, dalam rangka mendukung operasi BPBD Jawa Timur. Perlu disiapkan pula personel dan meteriil untuk membantu pemerintah daerah dalam penanggulangan banjir di wilayah Korem Korem 082/CPYJ.
Danrem juga menekankan kepada seluruh peserta latihan agar memperhatikan faktor keamanan baik personel maupun materil yang digunakan, memanfaatkan waktu latihan yang relatif singkat ini seoptimal mungkin, ikuti petunjuk dan tata tertib dalam seluruh rangkaian kegiatan latihan sehingga realisme Latihan Penaggulangan Bencana ini dapat berhasil sesuai dengan tujuan dan sasaran yang diharapkan.

Hadir dalam upacara tersebut tersebut Kolonel Kav Gathut Setyo Utomo Danrem 082/CPYJ, Letkol Inf Sulistyono Kasrem 082/CPYJ, AKBP Agung Marlianto Kapolres Jombang, Para Dandim Jajaran  Korem 082/CPYJ, Letkol Cpm Harjono Pamungkas Danden Pom V/2, Para Kasi dan Pasi Korem 082/CPYJ, Jajaran Perwira Staf dan Danramil Kodim 0814/Jombang, Jajaran Kabag dan Kapolsek Polres Jombang, Muspika Kec Mojoagung Kabupaten Jombang, Jajaran Kepala Desa se Kec Mojoagung.

Minggu, November 19, 2017

Babinsa Koramil 0814/03 Tembelang Jago Main Traktor

By : Jmg
Jombang. Bintara Pembina Desa atau disebut juga Babinsa, Koramil 0814/03 Tembelang Kodim 0814 Jombang, membantu warga Desa binaannya membajak sawah dengan mesin Traktor, bertempat di persawahan Dusun Karang Tengah, Desa Pulogedang, Kecamatan Tembelang, Kabupaten Jombang, minggu 19 nopember 2017.
Peran Babinsa di Desa binaannya, merupakan sebagai wujud tanggung jawab yang diemban setiap anggota satuan teritorial,  inilah yang dilakukan oleh Serda Djarijanto, yang saat ini menjabat sebagai Babinsa Desa Pulogedang, dengan membantu petani Serda Djarijanto turun langsung ke sawah membatu membajak sawah petani dengan menggunakan mesin Traktor.
Serda Djarijanto mengatakan, saya harus berbuat andil dan turut serta memberikan bantuan moril serta semangat kepada warga binaan saya, terutama para petani yang ada di Desa binaan, agar mereka lebih giat dalam bekerja di sawah mereka, dengan demikian apa yang di programkan pemerintah dalam mendukung Swasembada Pangan Nasional dapat tercapai.

Bapak Slamet selaku petani yang di bantu mengatakan, “ Kami para petani, sangat bangga dan senang atas bantuan Babinsa, yang telah membantu kami dengan pengolahan lahan menggunakan Traktor, harapan kami semoga kedepan akan lebih mudah merawat tanaman serta dapat menghasilkan panen yang lebih baik, sehingga kebutuhan pangan dapat terpenuhi dan bahkan dengan meningkatnya hasil panen akan mendukung program pemerintah tentang ketahanan pangan nasional.

Jumat, November 17, 2017

Danramil 0814/02 Diwek Tumbuhkan Semangat Kebersamaan Dan Nilai Gotong Royong

By : Jmg
Jombang. Kegiatan Jumat bersih merupakan agenda rutin yang dilaksanakan oleh Koramil 0814/02 Diwek di wilayah binaannya. Seperti yang dilaksanakan oleh anggota Koramil 0814/02 Diwek dan dipimpin langsung oleh Danramil bersama masyarakat melaksanakan Karya Bhakti Jumat bersih yang bertempat di dusun Sumbersoko desa Bandung kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, 17 nopember 2017.
Karya bhakti yg juga dihadiri oleh ibu Arifah S.Sos selaku Kepala Desa, Tokoh Masyarakat dusun Sumbersoko tersebut merupakan kegiatan untuk menumbuhkan semangat kebersamaan dan nilai gotong royong. Selain menumbuhkan semangat gotong royong, kegiatan Jumat bersih juga untuk  menanamkan pola hidup sehat sekaligus menjaga kebersihan dan keindahan kampung Beneik.
Disela-sela waktu istirahat, ibu Arifah S.Sos selaku Kepala Desa mengucapkan terimakasih kepada Koramil 0814/02 Diwek yang telah merangkul dan mengajak masyarakat untuk melaksanakan karya bhakti bersama di dusun kami. Ia juga menghimbau kepada masyarakat agar tetap bersemangat melaksanakan pembersihan kampung secara bersama karena kegiatan ini juga adalah demi kepentingan bersama untuk menjaga kebersihan kampung.

Kapten Inf Suparman selaku Danramil 0814/02 Diwek mengatakan, “ Kita selaku aparat Komando Kewilayahan harus selalu merapat dan bahu-membahu dalam kegiatan apapun diwilayah yang merupakan desa Binaan Babinsa masing-masing serta dapat mewujudkan masyarakat yang sehat “, ungkapnya.

Kamis, November 16, 2017

Danramil 0814/16 Bareng Mengajak Semua Pihak Mewaspadai Akan Bahaya Paham Radikalisme

By : Jmg
Jombang. Paham radikalisme, ekstrim dan terorisme merupakan salah satu ancaman nyata terhadap kehidupan dunia global. Dampak dari gerakan radikal dan teroris dapat berimplikasi terhadap dinamika ekonomi dan politik yang dapat mengalami guncangan yang tidak kecil, sehingga mampu menciptakan rasa tidak aman pada masyarakat luas.
Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat ( FKDM) desa Tebel Kecamtan Bareng, Kabupaten Jombang, menggelar rapat koordinasi dalam rangka Sosialisasi Pencegahan Paham Radikalisme, Terorisme. Sosialisasi yang di buka oleh Kepala Desa Tebel Bapak Koiman, Rabu malam , 15 Nopember 2017,
Kepala Desa Tebel Bapak Koiman mengajak semua pihak bekerjasama dalam menggelar Pencegahan Paham Radikalisme, Terorisma dan Penyalahgunaan Narkoba, “ Kewaspadaan terhadap paham terorisme dan radikalisme serta pencegahan Narkoba sangat penting, hal itu paling tidak bisa memperkecil kemungkinan masalah tersebut menyebar di kalangan masyarakat khususnya Desa Tebel,” ungkap Kepala desa.
Dengan latar belakang tersebut Kapten Inf Haryono selaku Danramil 0814/16 Bareng mengatakan bahwa, “ Kepada seluruh anggotanya dan masyarakat untuk terus mewaspadai akan bahaya laten komunis dan paham radikalisme yang mungkin muncul di wilayah desa Tebel ,” pinta Danramil.

Ditambahkan oleh Kapolsek Bareng AKP Lely Bahtiyar SH, bahwa masalah terorisme, radikalisme dan narkoba bukanlah masalah yang berdiri sendiri tetapi berkaitan dengan masalah yang lainnya, sehingga bisa menimbulkan berbagai masalah yang dapat mengancam ke amanan dan kenyaman masyarakat.

Babinsa Koramil 0814/11 Sumobito Sukseskan Program Pemerintah

By : Jmg
Jombang. Dalam rangka mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional, selain tugas pokok di wilayah, para Bintara Pembina Desa (Babinsa) saat ini juga bertugas turun ke sawah mendampingi petani. Seperti yang dilakukan oleh Serda Muhadi, Babinsa Desa Bakalan Koramil 0814/11 Sumobito, saat membantu menyiapkan benih padi petani di dusun Bangkalan Desa Bakalan, Kecamatan Bareng, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Kamis 16 nopember 2017.
Kegiatan yang dilaksanakan ini diharapkan dapat menimbulkan kesadaran bagi para petani untuk senantiasa dalam mensukseskan program pemerintah. " Kami berusaha mendorong dan memotivasi agar petani tidak patah semangat mendukung program pemerintah yaitu swasembada pangan," tegas Serda Muhadi.
Ia menandaskan, rata-rata di Desa Bagkalan sepanjang tahun petani menanami sawahnya dengan tanaman padi karena keuntungannya relatif lebih besar dibanding dengan komoditas lainnya. “ Saya mengajak para petani agar dalam menanam padi, menggunakan metode yang sudah diberikan oleh para PPL sehingga hasilnya nanti dapat sesuai seperti yang diharapkan,” tandasnya.
Sementara itu, dalam kesempatan berbeda, Komandan Koramil 0814/11 Sumobito, Kapten Inf Supriyono, menyampaikan terima kasihnya kepada unsur terkait dan para Babinsa yang aktif turun kesawah untuk melaksanakan pendampingan kepada petani.
" Kami sudah atensikan kepada para Babinsa untuk lebih fokus lagi guna pencapaian target percepatan masa tanam dengan mendukung prasarana mesin pertanian dan perluasan lahan, sehingga target mampu dicapai dalam rangka menunjang program ketahanan pangan nasional," ungkapnya.

Rabu, November 15, 2017

Danramil 0814/02 Diwek Gelar Tradisi Satuan Pelepasan Anggota Yang Akan MPP

By : Jmg
Jombang. Keluarga Besar Koramil 0814/02 Diwek menggelar acara tradisi satuan berupa pelepasan anggota Koramil yang akan menjalani Masa Persiapan Pensiun (MPP), mereka adalah Peltu Zainul Aripin. Acara pelepasan sekaligus pemberian kenang-kenangan tersebut dipimpin langsung oleh Danramil 0814/02 Diwek Kapten Inf Suparman berlangsung di Makoramil 0814/02 Diwek, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, 15 nopember 2017.
Danramil 0814/02 Diwek Kapten Inf Suparman dalam sambutannya mengatakan, atas nama pribadi dan Komando serta mewakili keluarga bersar 0814/02 Diwek, mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas segala pengabdian dan darma bhaktinya selama ini. " Segera komunikasi dan menyesuaikan dilingkungan masyarakat, jaga selalu citra TNI dalam kehidupan bermasyarakat serta tularkan semangat pengabdian prajurit di tengah-tengah kehidupan masyarakat di sekitar saudara nantinya,"pesan Danramil.
Ia juga menjelaskan, bahwa Masa Persiapan Pensiun (MPP) diberikan yang bersangkutan selama 1 (satu) tahun, selanjutnya diberhentikan dengan hormat dari Dinas Keprajuritan TNI AD dan diberikan Hak Pensiun.
Sementara, Peltu Zainul Aripin mengucapkan terimakasih kepada Danramil beserta ibu atas segala bimbingan dan arahannya, dan juga rekan-rekan atas kerjasamanya selama ini. “ Mohon maaf yang sebesar-besarnya, apabila ada tutur kata maupun tingkah laku saya beserta istri yang kurang berkenan di hati rekan-rekan semuanya, saya harap silaturahmi kita jangan sampai terputus," harapnya.

Kegiatan yang dihadiri seluruh anggota Koramil 0814/02 Diwek beserta istri tersebut berlangsung dengan guyub dan penuh kekeluargaan, ditandai dengan pemberian cinderamata dilanjutkan dengan pembacaan surat yasin, serta pemotongan nasi tumpeng oleh Danramil 0814/02 yang diserahkan kepada peltu Zainul Aripin, selanjutnya ibu suparman memotong nasi tumpeng diserahkan kepada ibu Zainul Aripin.

Kodim 0814 Jombang Bentuk Manusia-Manusia Pembangunan Yang Ber Pancasila

By : Jmg
Jombang. Guna membentuk siswa untuk lebih berkarakter Kodim 0814 Jombang melalui Kapten Inf Nasrulloh selaku Pasiter Kodim 0814 Jombang melaksanakan pembinaan generasi muda dengan materi  Wawasan Kebangsaan kepada Siswa siswi SMKN Gudo yang terletak di Jln. Pawiyatan No 06, Kecamatan Gudo, Gudo, Kabupten Jombang, Jawa Timur, rabu 15 Nopember 2017.
Antusias para pelajar saat pemberian materi wasbang sangat tinggi. Apalagi, sebagai siswa yang tinggal di kawasan kecamatan Gudo, banyak hal yang ingin mereka ketahui di luar sana. " Mereka antusias mengikuti pembelajaran yang saya berikan. Wawasan kebangsaan sangat penting untuk dipahami generasi muda yang akan meneruskan kemajuan negara ini nantinya," ungkap Kapten Nasrulloh.
Dijelaskan, banyak hal pemahaman wawasan kebangsaan yang perlu diketahui oleh para pelajar. Tujuannya, untuk membentuk manusia-manusia pembangunan yang ber Pancasila, sehat jasmani dan rohaninya, memiliki pengetahuan dan keterampilan, dapat mengembangkan kreatifitas dan tanggungjawab.
Selain itu, dapat juga untuk menyuburkan sikap demokrasi dan penuh tenggang rasa, dapat mengembangkan kecerdasan yang tinggi dan disertai budi pekerti yang luhur, mencintai bangsanya dan mencintai sesama manusia. "Semua itu, sesuai dengan ketentuan-ketentuan dalam Undang-Undang Dasar 1945," tambahnya.
Menurut Pasiter, wawasan kebangsaan itu tidak jauh dari kehidupan sehari hari. " Jadi, para siswa sekalian perlu mempersiapkan diri menjadi warga yang baik serta harus mengerti tentang isi dan makna pancasila dan UUD 45," lanjutnya. Ia juga menegaskan, Negara Kesatuan Republik Indonesia ini adalah milik bersama dan harus terus dijaga. " Kepada para siswa, saya juga berpesan agar menumbuhkan sifat toleransi di dalam kehidupan sehari-hari, karena itu yang akan menjadi dasar untuk menerapkan wawasan kebangsaan di dalam kehidupan sehari-hari," jelasnya.

Acara tersebut di hadiri oleh Kepala sekolah SMKN Gudo Drs Siswo A, Danramil 0814/04 Gudo Kapten Inf Tatok, para guru SMKN Gudo, siswa siswi  kelas  10 yg berjumlah 100 siswa.

Selasa, November 14, 2017

Babinsa 0814/18 Jogoroto Bantu Pembuatan Jembatan Di Area Persawahan

By : Jmg
Jombang. Pengertian sebuah Jembatan yaitu suatu struktur konstruksi yang berfungsi untuk menghubungkan dua bagian jalan yang terputus oleh adanya rintangan-rintangan seperti lembah yang dalam, alur sungai saluran irigasi dan pembuangan. Oleh karena itu jembatan sangat penting untuk manusia karena sebagai sarana penghubung alat transportasi, sarana wisata, hingga sarana penghubung desa maupun kota.
Serda M. Ali Muhdor Babinsa Koramil 0814/18 Jogoroto Kodim 0814 Jombang bekerja sama dan bergotong royong  bahu membahu melaksanakan pembuatan jembatan di Dukuh Semut desa Sukosari Kecamatan Jogoroto, senin 14 nopember 2017.
Pembuatan jembatan guna menyebrangi sungai yang melintasi area persawahan ini menggunakan Dana Desa. Dengan Kondisi musim kemarau ini tentunya diharapkan pengerjaan dapat berjalan secara maksimal tanpa ada gangguan air yang melimpah.
Dengan dibangunya jembatan ini diharapkan akan memperlancar jalannya proses pertanian kelak, baik untuk lewatnya mesin/tracktor pada saat pengolahan lahan maupun pada saat panen, sehingga tentunya akan  memperlancar roda pertanian di desa Sukosari ini. Petani juga tidak lagi harus memutar untuk mencari menyebrang ke sawahnya.

“ Ini merupakan salah satu wujud pengamalan delaapan wajib TNI yaitu mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya, semoga dengan ini TNI bisa lebih dicintai rakyat maka terwujudlah kemanunggalan TNI dan rakyat yang kuat, dengan kuatnya hubungan antara TNI-Rakyat maka perstuan dan kesatuan tidak akan tergoyahkan,” kata Serda M. Ali Mudhor.

Danramil 0814/05 Perak Peduli Kebersihan Lingkungan Sekolah

By : Jmg
Jombang. Danramil beserta anggota Koramil 0814/05 Perak Kodim 0814 Jombang, melaksanakan giat  kebersihan lingkungan bersama Aparat Pemdes Janti Genggong Kec. Perak bertempat  di  lokasi  SDN Janti Genggong, yang dilaksanakan oleh anggota TNI, masyarakat dan murid murid SD, senin 14 nopember 2017.
Kapten Inf Pujiono selaku Danramil 0814/05 Perak pada kesempatannya mengemukakan, hal ini dilakukan dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan sekolah, untuk menumbuhkan rasa cinta kebersihan terhadap lingkungan dan rasa kebersamaan antara Anggota Koramil 0814/05 Perak dan keluarga besar SDN Janti Genggong beserta masyarakat setempat, dan kegiatan seperti ini nantinya akan secara bergantian akan dilaksanakan di sekolah-sekolah lain." Ujar Danramil 0814/05 Perak.
Kegiatan ini disambut baik oleh Nurul Kotimah Mpd selaku Kepala Sekolah, sekaligus mengucapkan terima kasih atas kepedulian jajaran Koramil 0814/05 Perak yang telah peduli membantu membersihkan lingkungan sekolah, sehingga menjadi bersih, indah dan nyaman. " Kami sangat berterima kasih kepada Bapak TNI dari Koramil yang telah mengajak dan memelopori pembersihan kingkungan Sekolah ini," Ucapnya.

Guna mengantisipasi membuang sampah sembarangan Kegiatan karya bhakti ini juga memasang larangan membuang sampah sembarangan yang tentunya sangat baik sekali dilakukan disamping bisa mewujudkan gotong royong juga merupakan upaya nyata merdeka dari sampah dengan tujuan kedepanya agar kelihatan asri dan menciptakan lingkungan yang sehat.

Minggu, November 12, 2017

Babinsa Koramil 0814/03 Tembelang Dukung Kawasan Komoditas Buah

By : Jmg
Jombang. Sejak ditemukan adanya banyak manfaat dari sirsak, terutama pada buah dan daunnya yang dipergunakan sebagai salah satu obat herbal anti kanker paling ampuh saat ini, tanaman sirsak mulai dilirik banyak kalangan.
Di dusun Megaluh Desa Megaluh Kecamatan Megaluh Kabupaten Jombang, mengembangkan budi daya tanaman sirsak karena permintaan pasar cukup tinggi. " Kami dan masyarakat mengembangkan tanaman sirsak, karena prospeknya sangat menjanjikan dan dapat meningkatkan pendapatan ekonomi," kata Sertu Siswanto selaku Babinsa Koramil 0814/03 Tembelang, minggu 12 nopember 2017.
Ia mengatakan, ke depan buah sirsak menjadi komoditas unggulan, selain durian, manggis, dan rambutan. Saat ini, produksi sirsak di Kabupaten Jombang relatif terbatas dan belum memenuhi permintaan pasar.
Menurut dia, pengembangan tanaman sirsak di wilayahnya sangat cocok karena kandungan tanah yang subur sehingga produksi satu pohon cukup besar.

Penanaman buah sirsak dilakukan di kanan kiri jalan dusun, disamping sebagai budidaya tanaman sirsak digunakan sebagai penghijauan yang nantinya dapat menghasilkan serta sebagai Pengembangan kawasan hortikultura  komoditas  buah khususnya di desa Megaluh.

Jumat, November 10, 2017

Dandim 0814 Jombang Nobar Bersama Veteran

By : Jmg
Jombang. Dalam rangka memeriahkan hari pahlawan 2017 Kodim 0814 Jombang mengajak veteran, purnawirawan, masyarakat nonton bareng (nobar) film laga berjudul “ Merah Putih Memanggil ”. Nobar tersebut dilakukan di Gedung Bioskop CGV Sun Rise Mall Mojokerto, jum’at 10 nopember 2017.
Film yang berdurasi sekitar 112 menit ini, mulai diputar dari pukul 14.15 ini mengisahkan tentang perjuangan elite TNI dalam menyelamatkan sandera dari sekelompok teroris internasional.
“ Tujuan diadakan nobar ini untuk memberikan gambaran kepada masyarakat. Bahwa TNI setiap saat selalu siap dalam melaksanakan tugas untuk menghadapi setiap ancaman, yang akan muncul memecah belah Negara Kesatuan Negara Republik Indonesia (NKRI) baik dari dalam maupun luar,” tegas Dandim 0814 Jombang Letkol Arm Beni Sutrisno, S. Sos.
Dandim berharap masyarakat dapat memahami bahwa Indonesia mempunyai prajurit TNI yang tangguh. Serta alutsista yang kuat. Sehingga selalu siap menjalankan tugas demi bangsa dan NKRI. “ Tidak hanya itu, film ini juga mengajarkan pada masyarakat untuk senantiasa mencintai merah putih. Mengetahui seberapa perjuangan TNI kepada bangsa, mereka sampai rela mati untuk nama bangsa,” imbuhnya.
Berbeda, menurut salah satu anggota veteran Bapak Suhartono mengaku baru kali pertama melihat film laga seperti ini. Bahkan ia sempat menangis karena terharu melihat pengorbanan TNI. “ Film ini sangat patut untuk selalu. Sebab ada sisi mendebarkan, heroik di dalamnya. Adanya ini juga membangkitkan semangat kami sebagai veteran seperti yang pernah kami alami dulu,” paparnya.

Babinsa Koramil 0814/01 Kota Ikut Upacara Unik 10 Nopember 2017

By : Jmg
Jombang. Ratusan warga Dusun Sendang Rejo, Desa Banjardowo, Kecamatan/Kabupaten Jombang, Jawa Timur, mengikuti upacara dengan unik untuk memperingati Hari Pahlawan yang bertempat di Sendang Putri Ayu, Jum’at 10 November 2017 pagi.
Dalam upacara yang digelar di Sendang Bumi Ayu tersebut, ratusan warga sebagai peserta upacara mengenakan pakaian dan atribut zaman perjuangan kemerdekaan dengan komandan upacara Serka Edi.M yang juga sebagai Babinsa Desa Banjar Dowo.
Peringatan hari pahlawan yang digelar di Sendang Rejo itu dimulai pukul 08.00 WIB. Upacara dipimpin oleh Camat Jombang, Bambang Sriyadi, bertindak sebagai Inspektur Upacara.
Dalam amanatnya, Inspektur Upacara meminta warga tidak melupakan jasa-jasa pahlawan yang telah berjuang merebut dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia. “Saat ini kita dalam masa perenungan kejadian tersebut, betapa sulitnya kita berjuang merebut kemerdekaan Indonesia. Hal ini penting untuk memotivasi masyarakat menuju persatuan dan kesatuan bangsa ke depan dan sampai kapanpun,” katanya.
Selain Upacara memperingati Hari Pahlawan, Bambang Sriyadi Camat Jombang juga memperkenalkan sendang putri ayu sebagai ikon wisata di desa Banjardowo, semoga sendang Putri Ayu nantinya akan dapat menjadi tempat wisata serta dapat mendatangkan berkah bagi warga sekitar.

Babinsa Koramil 0814/11 Sumobito Dukung Program Perikanan

By : Jmg
Jombang. Dalam rangka pemenuhan protein ikan dan memajukan perekonomiam masyarakat desa Curahmalang kecamatan Sumobito, Serka Suprono Babinsa Koramil 0814/11 Sumobito Ikut andil bersama Dinas Perikanan kabupaten Jombang dalam rangka penyaluran dan penebaran bibit ikan lele sebanyak 4000 Ekor, jum’at 10 nopember 2017.
Menurut Serka Suprono selaku Babinsa mengungkapkan Adapun tujuan ditebarnya bibit ikan ini untuk menambah stok sumberdaya ikan dan penunjang perekonomian masyarakat. “ Diharapkan dengan adanya bantuan bibit ikan lele macam ini masyarakat Curahmalang bisa ambil bagian dari pemanfaatkan kolam sehingg pemanfaatan potensi wilayah dengan kondisi perairan yang baik diharapkan kedepan dapat mewujudkan ketahanan pangan di wilayah “, ujarnya.
Kegiatan tersebut dalam upaya mendukung program Pemerintah dalam meningkatkan ketahanan pangan melalui program perikanan. Kegiatan ini dilaksanakan di beberapa dusun yang ada di desa Curahmalang yang tergabung dalam kelompok tani “ Arto Moro
Budidaya ikan Lele yang dibuat dengan menggunakan media terpal dan kontruksi kayu dengan masing-masing kolam memuat 1000 ekor Lele, kurang lebih 3 bulan sudah dapat di panen. Hasil panen nantinya sebagian dikonsumsi warga sendiri dan sebagian dapat dijual untuk membantu kebutuhan perekonomian.

Kodim 0814 Jombang Tekan Lonjakan Penduduk

By : Jmg
Jombang. Program Keluarga Berencana (KB) masih menjadi program yang dinilai paling baik guna menekan lonjakan penduduk dengan mengendalikan angka kelahiran. Program KB juga turut mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat, program dapat berjalan dengan baik harus ada evaluasi atau telaah, seperti yang diadakan di Kodim 0814 Jombang, kamis 9 november 2017.
Dandim 0814 Letkol Arm Beni Sutrisno, S. Sos mengucapkan banyak terimah kasih kepada semua pihak yang terkait atas terlaksananya kegaiatan KB Kes TNI 2017, semoga Kab. Jombang dapat mewujudkan kemandirian dan keharmonisan keluarga serta meningkatkan kwalitas keluarga kecil yang bahagia dan sejahterah.
Program di Tahun 2017 ini sudah kita leiwat apa yang menjadi evaluasi program tahun lalu yang belum tercapai, paling tidak itu bisa mendekati target atau yang ingin dicapai. Mudah-mudahan dengan kegiatan ini membuka kita semua untuk peduli dan juga untuk respek kepada masyarakat, karena yang namanya rakyat itu salah satu bagian Negara, harapnya.
Dalam acara tersebut diberikan penghargaan yang terbagi empat kategori antara lain, kategori Metode Kontrasepsi jangka panjang (MKJP) yang menerima juara pertama Koramil 0814/17 Wonosalam, kedua Koramil 0814/03 Tembelang, ketiga Koramil 0814/05 Perak, Kategori semua metode kontrasepsi/pelayanan juara pertama Puskesmas Peterongan, Puskesmas Mojowarno, Puskesmas Jombang, Kategori pengelolahan program juara pertama UPT PPKB Jombang, kedua UPT PPKB Mojoagung, ketiga UPT PPKB Megaluh, Semua kategori pertama Kecamatan Mojoagung, Kecamatan Jombang, Kecamatan Megaluh.

Rabu, November 08, 2017

Koramil 0814/01 Kota Dan Polsek Jombang Bersinergi Tanam Pohon

By : Jmg
Jombang. Di musim penghujan tiba banyak kita mendengar banyak terjadi kebanjiran mengingatkan kita kembali mengenai pentingnya menanam pohon dan manfaat keberadaan ruang terbuka hijau di perkotaan, pohon juga mampu menurunkan suhu, selain menyerap polusi udara dan polusi iklim. Masyarakat yang tinggal dekat dengan pepohonan, seperti  mereka yang tinggal dekat dengan hutan kota, akan lebih sehat secara fisik dan kejiwaan.
Danramil 0814/01 Kota Kapten Inf Mustaji dan Kapolsek Jombang Akp H suparno,SH, bersama Babinsa, Babinkaptipmas melaksanakan penanaman pohon bersama di lahan sekitar rumah dinas Kodim 0814 Jombang, rabu 8 nopember 2017.
Penghijauan ini bertujuan untuk memperbaiki dan menjaga iklim mikro dan nilai estetika, menjadi resapan air, Menciptakan keseimbangan dan keserasian lingkungan fisik kota dan mendukung pelestarian keanekaragaman hayati. Program ini digagas dalam rangka memperingati Hari pahlawan 10 nopember 2017.
Dengan menanam pohon diharapkan warga sekitar dapat mencontoh dan memelihara pohon agar bisa hidup dan bermanfaat bagi lingkuangan sekitar, “ keberadaan pohon  sangat penting untuk di lestarikan. Semakin banyak pohon semakin bagus karena pohon merupakan jantung bumi." Maka sangat perlu untuk kita menggalakan kegiatan tanam pohon," ujar kapten Inf Mustaji.
Selain untuk penghijauan, kegiatan tersebut bertujan untuk meningkatkan kekompakan dan sinergitas antara TNI dan Polri. " Dengan kegiatan ini diharapkan masing-masing instansi akan semakin bersinergi dan mampu menyatu serta menghayati pentingnya kehayatian alam," ucap Kapolsek Jombang Akp,H suparno,SH.