Minggu, Juli 23, 2017

Babinsa Koramil 0814/03 Pam Sedekah Dusun Kedung, Berlangsung Meriah

By ; Jmg
Jombang. Warga Dusun Kedung desa Kedung rejo kecamatan Megaluh Kabupaten Jombang minggu 23/07/2017 mengelar acara sedekah dusun.kegiatan yang sudah di agendakan menjadi Kegiatan rutin yang di gelar setiap tahunnya.
Andik Supriyadi ketua panitia dalam kegiatan ini mengatakan,” kegiatan ini merupakan kegiatan warga kedung merupakan wujud rasa syukur warga kedung atas melimpahnya hasil bullmi yang di dapatkan walaupun itu pada tahun ini hasil tanam sedikit mengalami penurunan karena hama wereng,” ujarnya. Tujuan akan diadakan kegiatan sedekah dusun ini bertujuan untuk melestarikan budaya jawa (uri-uri budaya jawa) dan menumbuhkan rasa kekeluargaan kerukunan sesama warga apalagi saat ini masih bulan syawal,ujar Andik.
M.Nurudin S.p kepala desa kedungrejo mengatakan kegiatan yang di gelar warga kedung ini merupakan icon desa Yang di agendakan secara rutin,mengenai anggaran yang di gunakan dari swadaya masyarakat,harapan dari acara ini kedepanya bisa lebih semarak lagi,”ujarnya.
Sementara itu Drs.Mochtar MS.i. selaku Camat Megaluh yang hadir dalam acara tersebut sangat mengapresiasi kegiatan ini semoga kegiatan ini bisa di jadikan icon desa Kedungrejo dalam menumbuhkan rasa kekeluargaan serta kebersamaaan dalam hidup bermasyarakat.

Shanty selaku warga kedung rejo merasa sangat senang dengan acara ini dan berharap untuk tahun depan lebih meriah lagi,”harapnya. Acara ini di hadiri oleh Camat megaluh Koramil 0814-03, kapolsek megaluh  seluruh warga kedung rejo seta para tamu undangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar