Senin, Juni 05, 2017

Bulan Puasa Babinsa Koramil 0814/07 Tangkal Hama Wereng

By : Jmg
Jombang. Prajurit TNI tetap melaksanakan pendampingan pertanian meski sudah memasuki puasa pada bulan Ramadhan karena hama wereng juga tidak mengenal puasa, Sertu Rahman dan PPL, Ibu Umi lakukan penyemprotan padi dari hama wereng bersama dengan sejumlah petani yang tanaman padinya terserang wereng, terjun bersama-sama di Dusun Grobogan Desa Karangpakis Kecamatan Kabuh Kabupaten Jombang, senin 5 mei 2017.
Sertu Rahman selaku Babinsa yang selalu stanbay di desa binaanya mendapat informsi mengenai serangan wereng di pertanian padi masyarakat selanjutnya Babinsa berkoordinasi dengan PPL serta Poktan setempat untuk mencari solusi sebagai upaya pencegahan dini guna memberantas dan membasmi hama Wereng dan hama lainnya pada tanaman padi, yang diperlukan penanganan secara cepat dan tepat, agar tidak berdampak pada kerugian yang lebih besar pada petani.
Selanjutnya dilakukanlah pembasmian hama Wereng tersebut dengan melakukan penyemprotan bersama-sama, dengan tujuan agar hama Wereng tersebut tidak berpindah ke sawah lainya, juga sebagai upaya antisipasi dan pengawasan terhadap serangan hama jenis lainnya pada areal pertanian yang lebih luas.
Sertu Rahman mengatakan, Hama wereng merupakan kendala bagi petani untuk bisa meningkatkan produksi usaha taninya. Bahkan serangan hama ini bisa mengakibatkan puso atau gagal panen. “ Kita berharap dan sekaligus mengajak para petani untuk secara bijak dalam mengendalikan serangan hama tanaman padi, kalau kita sembarangan dalam mengendalikan hama terutama dalam penggunaan insektisida justru kita sendiri yang akan dirugikan “, menjelaskan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar